Search

Jambu Kristal dan Faedahnya



Seharusnya perkara jambu kristal ini sudah kutuliskan Februari lalu. Tapi kiranya Allah memberi kejutan tak terkira di bulan itu hingga akhirnya tulisan ini baru bisa diposting sekarang. Maafkan dosa hutang reviewku yang sudah kadaluarsa ini Mak Bobe, pun Juragan JamKris.

Ah ya, ngomong-ngomong soal jambu kristal, saat pertama kali dengar namanya aku langsung terbayang bentuk jambu yang kilau gemilau kayak kristal-kristal yang ada di lemari hias orang-orang kaya itu. Rasa-rasanya aku gak bakal tega mengunyahnya jika tuh jambu sampai di tanganku. Aku jadi gak sabar menerima sepaket jambu kristal dari Mas Ben.
Kiranya harapan tak seindah bayangan. Begitu jambunya tiba di tangan, rupanya tuh jambu bentuknya sama aja dengan jambu biji biasa. Hanya kemasannya aja yang sedikiti elit dari jambu biji yang di jual inag-inang di Pajak Sambu Medan sana. Tapi hati tetap saja senang mnerimanya karena jambunya gretongan alias gratis. Hehehe.. Mas Ben memberiku empat biji dengan ukuran yang cukup montok.




Sampai di rumah, aku dan suami langsung mengeksekusi tuh jambu. Kami penasaran. Mungkin bentuknya sama kayak jambu biji biasa, tapi rasanya bisa saja berbeda. Begitu dibelah, taraaaaaaaaa........betul saja, teksturnya memang berbeda.



Pantas saja disebut sebagai jambu kristal, daging buahnya memang lebih bening dari jambu biji biasa. Nyaris tak ada biji, sehingga mulut akan puas mengunyah buah yang satu ini tanpa perlu merasa waswas keselek di tenggorokan. Langsung saja kami melahap jambu yang sudah terbelah itu. Dan hanya dengan sekali gigitan, aku langsung jatuh cintrong. Gimana tidak, rasanya sungguh renyah, manis, dan agak kriuk kriuk. Daging buahnya yang tebal bikin hasrat namboh lagi, lagi, daaaan lagiiii..

Setelah diusut-usut, ternyata nih jambu punya aneka faedah untuk keberlangsungan hidup sehat. Sebut saja kandungan seratnya yang tinggi, sehingga orang yang susah buang air besar atau sembelit sangat tepat mengkonsumsi buah ini secara rutin. Selain itu, kamu-kamu yang mendambakan kulit sehat, halus dan terawat juga dianjurkan melahap buah ini dengan teratur, sebab jambu kristal ini juga kaya dengan vitamin E yang berfungsi menjaga kesehatan kulit.

Bagi orang-orang yang sudah mulai bermasalah dengan mata seperti rabun atau katarak, konsumsi jambu kristal juga bisa jadi solusi. Kandungan vitamin A yang tinggi dapat membantu menjaga kesehatan mata. Jambu ini juga menjadi sumber zat antioksidan yang tinggi sehingga mampu menangkal radikal bebas yang dapat menimbulkan berbagai penyakit dan memperlambaat penuaan dini.

Keren gak tuh? Keren bingiiiiits. Ada banyak manfaat lagi yang kita peroleh dengan mengkonsumsi jambu ini, diantaranya menjaga kesehatan tulang, mencegah anemia, melancarkan siklus pencernaan, meningkatkan daya tahan tubuh, serta dapat menggantikan nasi untuk mengenyangka perut karena jambu kristal juga mengandung karbohidrat dan potassium yang tinggi.

Nah, tunggu apa lagi? Yang belum pernah nyoba segera deh. Kalian bisa mendapatkannya dari Mas Beni Sumarlin via WA-nya di 0853 8425 2430. Beliau adalah salah satu juragan alias distributor jambu kristal yang berdomisili di Bengkulu. Insya Allah, kalian akan ketagihan dengan jambu itu. Rasanya yang renyah bener-bener ngangenin. Lebih ngangenin daripada mantan. *eh,..

OK ya, selamat menikmati jambu kristal!

Tidak ada komentar

Posting Komentar